ANALISIS KERAGAAN TEKNIS BERDASARKAN DIMENSI UTAMA KAPAL LONGLINE DI PERAIRAN PALABUHAN RATU

Authors

  • Shanty Manullang Program Studi Teknik Perkapalan, Fakultas Teknologi Kelautan Universitas Darma Persada
  • T.D. Novita Program Studi Teknik Perkapalan, Fakultas Teknologi Kelautan Universitas Darma Persada

DOI:

https://doi.org/10.70746/jstunsada.v10i2.97

Keywords:

kapal Longline, Keragaan teknis, Dimensi Utama

Abstract

Pengetahuan tentang pengembangan desain kapal dan kondisi keragaan kapal pada saat dioperasikan di perairan memungkinkan pengoperasian alat tangkap yang lebih optimal. Sehingga keberhasilan operasi penangkapan dan keselamatan kerja di perairan dapat terjamin. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui nilai keragaan teknis kapal Tuna Longline di Kabupaten Sukabumi. Nilai tersebut kemudian digunakan untuk menganalisis keragaan kapal berdasarkan dimensi utamanya. Metode yang dilakukan pada saat mengumpulkan data adalah metode survei menggunakan data kapal Longline yang bersandar di pelabuhan Ratu sedangkan untuk pengolahan datanya menggunakan simulasi statistik sederhana untuk memperoleh dimensi dan bentuk kapal Longline. Kapal Longline yang diteliti memiliki nilai L/B dibawah nilai acuan sedangkan nilai L/D dan B/D berada diatas nilai acuan berdasarkan standar Inamura.

References

1. Ayodhyoa, 1972, Suatu pengenalan Fishing Gear, Fakultas Perikanan Institut Pertanian Bogor
2. DITJEN KKP, 2011, Statistik Perikanan Tangkap di Indonesia (Laporan Tahunan 2012-2013)
3. Fyson, J, 1985, Desingn of Small Fishing Vessel, Fishing News Books Ltd, England.
4. Inamura, K, 1968, Gyosenron, Suppansha Publishing Company, Tokyo, Japan.
5. Iskandar, B.H. dan Pujiati Sri, 1995, Keragaan Teknis Kapal Perikanan di Perairan Indonesia, Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, Fakultas Perikanan IPB.Bogor.
6. Paroka, D. dan Umeda, N, 2007, Effect Of Freeboard And Metacentric Height On Capsizing Probability Of Purse Seiners in Beam Seas, Journal of Marine Science and Technology, Vol. 12 No. 3. Hal 150 - 159.
7. Shanty Manullang, 2008, Kajian Stabilitas Operasional Kapal Longline 60 GT (Tesis Pasca Sarjana), Jurusan Teknologi Kelautan, IPB.
8. Susanto. A, B.H.Iskandar dan M.Imron, 2011, Stabilitas Statis Kapal Static Gear di Palabuhanratu (Studi Kasus KM PSP 01), Marine Fisheries- Jurnal Teknologi Dan Manajemen Perikanan Laut, Vol.2, No.1, Mei 2011. ISSN : 2087 -4235.
9. http://www.afma.gov.au/wp-content/uploads/2010/06/pelagic_longline.jpg

Published

2020-09-13

How to Cite

Manullang, S., & Novita, T. (2020). ANALISIS KERAGAAN TEKNIS BERDASARKAN DIMENSI UTAMA KAPAL LONGLINE DI PERAIRAN PALABUHAN RATU. Jurnal Sains & Teknologi Fakultas Teknik Universitas Darma Persada, 10(2), 152–157. https://doi.org/10.70746/jstunsada.v10i2.97